Grand Opening Toyota Agung Automall Tanjungpinang



Pertumbuhan didunia otomotif dewasa ini yang kian pesat baik secara global dan nasional tak terkecuali hingga daerah daerah ditandai dengan bermunculan produk produk baru oleh para produsen otomotif dunia di berbagai segmentasi yang mengusung beragam fitur canggih dan suatu produk yang ramah lingkungan tentunya. 
Toyota sebagai salah satu Produsen Otomotif terbesar di dunia dan juga Indonesia tentunya ikut berperan penting dalam pertumbuhan dunia Otomotif di tanah air dengan menelurkan produk produk yang sangat digandrungi masyarakat sehingga mampu menguasai market share ditanah air khususnya. 
Tanjungpinang sebagai Ibukota Provinsi Kepulauan Riau yang dalam beberapa tahun terakhir mengalami perkembangan yang sangat pesat di berbagai sektor tak terkecuali di didunia otomotif. Hal ini dibuktikan dengan semakin padatnya jalur lalulintas di jalanan kota tanjungpinang dan semakin banyaknya investor otomotif berinvestasi untuk membangun outlet di kota Tanjungpinang. Agung Automall sebagai salah satu Main Dealer Toyota melihat momentum ini sebagai suatu peluang yang sangat besar. Apalagi market share terbesar otomotif di Tanjungpinang dipegang oleh Toyota dan tentunya dapat dilihat dengan semakin tingginya permintaan masyarakat Tanjungpinang terhadap produk-produk toyota. 

Untuk menjawab permintaan masyarakat terhadap produk-produk Toyota, sekaligus bengkel berstandar internasional, Kantor baru Agung Automall hadir di Tanjungpinang, tepatnya di Jl Sei Carang KM 8 Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur. Memang dalam kurun waktu beberapa bulan sebelumnya Toyota Agung Automall telah beroperasi di Tanjungpinang dengan kantor sementara di Jl DI Panjaitan KM 7 yang telah melayani penjualan dan bengkel (service). Ekspansi dealer resmi Toyota ini merupakan outlet ke 238 se Indonesia, mengemban misi ramah lingkungan. Peresmian (grand opening/GO) outlet Agung Automall Tanjungpinang pada Rabu (12/12) sekaligus dengan peresmian Agung Automall Sales, Service, Spare Part, Body Repair, and Painting (SSPBP) Sekupang, Batam yang dilakukan oleh Wakil Gubernur Kepri HM Soerya Respationo, Presiden Direktur Toyota Astra Indonesia Johnny Darmawan dan Marketing Director Toyota Astra Indonesia Joko Trisanyoto, disaksikan CEO Agung Automall Ilham Panjaitan, Bukti Panjaitan, dan GM Marketing I Putu Rubika dan Rosali Sinarta. 

CEO Agung Automall Ilham Panjaitan mengatakan kehadiran Agung Automall di Tanjungpinang bertujuan untuk memperluas jaringan dan semakin mendekatkan diri kepada masyarakat. Dengan begitu, konsumen Toyota di Pulau Bintan yang selama ini melakukan servis di ruko kawasan Batu 7 Tanjungpinang, kini bisa ke Agung Automall yang dilengkapi 12 stall, bisa menyervis minimal 30 mobil setiap hari. Di outlet ini, tersedia layanan Express Maintanance khusus untuk mobil yang hanya servis rutin. Sementara, outlet PSPBP Sekupang merupakan layanan otomotif pertama dan terbesar di Kepri, khususnya Batam berstandar internasional. Hadir dengan 16 stall perbaikan, baik untuk mobil rusak ringan, maupun rusak berat, termasuk pengecatan. Dilengkapi ruang tunggu yang nyaman, kantin, dan sarana pendukung, seperti komputer, wifi, mushola, dan lainnya. Presiden Direktur Toyota Astra Indonesia Johnny Darmawan mengatakan, Toyota berkomitmen untuk melakukan perbaikan dari hulu ke hilir. Saat ini, otomotif di Indonesia sudah terjual 1.023.000, sudah bisa dipastikan hingga akhir tahun penjualan mencapai 1,1 juta. 
Dibandingkan tahun lalu, 2011, penjualan otomotif di Indonesia masih di bawah 1 juta unit, 314 ribu di antaranya merupakan produk Toyota. Hingga November 2012, tercatat penjualan Toyota mencapai 370 ribu lebih. Artinya, penetrasi Toyota sangat bagus di Indonesia seiring pertumbuhan ekonomi nasional yang juga bagus. "Tahun 2011, Toyota menduduki peringkat ke 4 dunia. Pasar Indonesia merupakan salah satu perhatian, seiring dengan pertumbuhan ekonominya yang sangat bagus, di tengah krisis ekonomi global, yakni 6,5 persen. Sementara, pertumbuhan penjualan Toyota berada di atas pertumbuhan ekonomi nasional, yakni 7,3 persen," ujar Johnny. Kepri, lanjut Johnny, memiliki potensi yang sangat besar, dimana 43 persen dari total market di Kepri dipegang oleh Toyota. Tahun-tahun ke depan, potensi pasar otomotif Kepri dinilai masih sangat menjanjikan, hal ini tidak lain ditopang berbagai industri di Kepri, seperti minyak dan gas di Natuna dan Anambas, galian C, batu granit, wisata bahari di Bintan, serta Karimun yang tak kalah memiliki potensi besar untuk pengembangan pasar Toyota. Marketing Direktur Toyota Astra Indonesia Joko Trisanto dalam keterangan persnya menambahkan Indonesia merupakan basis pasar yang sangat bagus bagi Toyota. Namun, Toyota juga menyadari, berbagai regulasi pemerintah, seperti wacana pembatasan BBM (Bahan Bakar Minyak) di tahun 2013, aturan uang muka kendaraan 20 persen oleh Bank Indonesia, isu ketenagakerjaan, tarif dasar listrik, dan perkiraan inflasi di awal tahun 2013 akan menjadi kendala bisnis otomotif. Namun, melihat trend pertumbuhan bisnis otomotif sejak 2000, Toyota optimis di tahun 2013 bisnis ini akan tetap naik. Terkait isu lingkungan, Toyota, lanjut Joko, sangat menyadari pentingnya menjaga lingkungan dari polusi. Karena itu Toyota selalu mengembangkan teknologi-teknologi terbaru yang ramah lingkungan dan telah memiliki standar internasional. 
Di samping itu, produk- produk terbaru Toyota juga hemat bahan bakar. "Kami tidak hanya menjaga dari segi produk yang ramah, bengkel kami juga ramah lingkungan, karena memiliki sistem oil track, di samping itu produk battery yang kami gunakana juga akan dikumpulkan dan diolah secara khusus. Sehingga tidak merusak lingkungan. Intinya, Toyota enak di dalam (pengguna) dan enak di luar (masyarakat)," ujarnya.
(ToyotaKepri)

UNTUK INFORMASI LENGKAP DAN PEMESANAN SEMUA PRODUCT TOYOTA DI AREA TANJUNG PINANG DAN KEPRI DAPAT MENGHUBUNGI :
AGUNG AUTOMALL TANJUNGPINANG
MAIN DEALER RESMI TOYOTA TANJUNGPINANG DAN KEPULAUAN RIAU
PENJUALAN:
PHONE : 0812 6716 4314
PIN BBM: 7CF38726
Email : toyotakepri@yahoo.com
www.toyotakepri.com

Previous
Next Post »
Thanks for your comment