SEBAGAI pemimpin pasar di Indonesia, produk-produk terbaru Toyota selalu dinanti-nanti oleh masyarakat di Indonesia. Tidak terkecuali dengan Astra Toyota Agya, city car yang merupakan hasil kolaborasi dengan Daihatsu.
Kendaraan yang didesain khusus untuk menjawab tuntutan Low Cost Green Car (LCGC) yang didengungkan oleh pemerintah ini merupakan rancangan putra Indonesia. Faktor itulah yang menjadikan Agya menjadi magnet kuat untuk menarik pengunjung pameran merasa wajib menyempatkan diri 'mampir' di booth Toyota.
Saat memperkenalkan secara resmi mobil kompak Astra Toyota Agya di Indonesia International Motor Show 2012, Presiden Direktur PT Toyota Astra Motor (TAM) Johnny Darmawan, menyatakan alasan yang memicu Toyota untuk menghadirkan kendaraan tersebut.
"Salah satu alasan kita melahirkan Toyota Agya karena tingginya permintaan pasar terhadap mobil-mobil kompak di Indonesia. Dalam waktu dekat, masyarakat dapat menikmati produk Toyota terbaru ini," ujar Johnny, Kamis, (20/9).
Desain Interior
Kendaraan ini merupakan hasil kerjasama Toyota dengan Daihatsu untuk melanjutkan sukses kerja bareng mereka sebelumnya lewat produk kembar Avanza-Xenia dan Rush-Terios. Kali ini nama kembaran Toyota Agya adalah Daihatsu Ayla.
Nama 'Agya' sendiri diambil dari bahasa sansekerta yang bermakna 'Cepat'. Pemberian nama Agya diinspirasi oleh karakteristik Agya sebagai mobil yang kuat dan dinamis.
Toyota Agya mendapatkan nyawa dari sumber tenaga penggerak berbahan bakar bensin tipe 1 KR 3 silinder berkapasitas 1.0 liter. Rencananya Toyota Agya akan ditawarkan dalam tiga trim level: TRD-S, High-Grade (G) dan Medium-Grade (E).
Dari tampilan eksterior, Toyota Agya dilengkapi dengan lampu belakang dengan kombinasi desain yang unik, bumper yang unik dan front air spats untuk membantu meningkatkan efisiensi aerodinamis dan bahan bakar (kecuali Medium-Grade).
Varian TRD S merupakan varian tertinggi yang dilengkapi beragam komponen dari TRD berupa aerokit (depan, belakang, dan samping), emblem TRD S, dan Sticker TRD S untuk memperkuat kesan sporti dan agresif di Toyota Agya.
TRD S dan High Grade (G) akan menonjolkan spoiler belakang dengan desain yang Sporty, electric outer mirror, desain chrome door outside handle dan side protective moulding, 6 spoke alloy wheel 175/65 R14, headlamp, serta foglamp dengan aksesoris krom pada Agya TRD S dan G Grade.
Dari tampilan interior, Toyota Agya secara umum mempunyai kapasitas bagasi yang lebih lapang dan dilengkapi dengan pendingin udara, power window dengan auto down untuk pengemudi dan central doorlock, serta kursi nyaman dengan bahan fabric dilengkapi headrest dan sabuk pengaman di kedua baris kursinya.
Khusus untuk varian TRD S dan High Grade (G) dilengkapi dengan fitur Chrome A/C Register, Chrome list combination meter, 2 Din Audio CD/MP3/USB/Aux, chrome parking brake knob dan chrome parking shift lever knob, serta sistem power steering. Sedangkan varian Medium-Grade (E) akan dilengkapi dengan fitur speedometer, dan 1 Din Audio CD/MP3/USB/Aux.
Toyota AGYA akan hadir dengan pilihan warna putih, silver metalik, hitam, abu-abu metalik, dan biru muda. Selain itu akan ditawarkan juga warna ekslusif Toyota, dark blue metallic.
Sebagai kendaraan yang diproyeksikan untuk memenuhi Low Cost Green Car (LCGC), kemungkinan besar kendaraan ini akan dijual mulai dengan harga terendah di bawah angka Rp90 jutaan.
UNTUK INFORMASI LENGKAP DAN PEMESANAN TOYOTA AGYA DI AREA TANJUNG PINANG DAN KEPRI DAPAT MENGHUBUNGI :
MAIN DEALER RESMI TOYOTA TANJUNG PINANG
EKO TOYOTA
Phone : 081266400371
(0771) 7011272
Email : eko.toyota@gmail.com
3 komentar
Click here for komentartes
ReplyHarga kisaran antara 90Jt - 120Jt itu utk tranmisi matik atau manual pak? Tq
ReplyItu masih perkiraan harga pak untuk Automatic dan manual. Harga resmi sampa saat ini masih blm keluar. Masih nunggu regulasi LCGC dr pemerintah yg saat ini sudah tahap finalisasi.
ReplyConversionConversion EmoticonEmoticon